EDUFREN
Belajar itu Seru dan Menyenangkan

Upacara HUT PGRI Ke-78 dan Hari Guru Nasional 2023 di Kecamatan Balla Kabupaten Mamasa

Bismillahirrahmanirrahim

selamat hari guru

Selamat hari guru untuk semua guru-guru yang ada di Indonesia, Masyaa Allah. Tahun ini perayaan Hari Guru Nasional di Kabupaten Mamasa tidak seramai tahun lalu. Pada perayaan Hari Guru setahun yang lalu, Dinas Kabupaten 5 hari sebelum hari guru sudah mengadakan pekan olahraga dan seni dalam rangka memperingati HUT PGRI, tetapi tahun ini Dinas Pendidikan Kabupaten Mamasa tampaknya adem ayem, heheheh.

Barulah di hari Kamis, tanggal 23 November yang lalu ada penyampaian dari Koordinator wilayah bahwa upacara perayaan PGRI akan dilaksanakan di tanggal 25 November di Lapangan SMPN 1 Balla--salah satu sekolah di lingkup kecamatan Balla, sekaligus merupakan sekolah tempat suami saya mengajar.

Pelaksanaan Upacara Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-78

Tama Hari Guru Nasional 2023 adalah:
"Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar"
Upacara hari guru di kecamatan Balla dilaksanakan sekitar pukul 08.30 WITA di lapangan upacara SMPN 1 Balla, dengan dipimpin oleh salah seorang guru di lingkup kecamatan Balla. Pak Camat bertindak sebagai pembina upacara di hari guru ini. Petugas upacara sendiri berasal dari gabungan guru di lingkup kecamatan Balla dan juga siswa-siswi SMPN 1 Balla. Upacara berlangsung dengan khidmat.  Selesai upcara diadakan sesi foto bersama dengan Bapak Camat Balla.

HUT PGRI KE 78
Persiapan Upacara HUT PGRI di Lapangan SMPN 1 Balla

Makna Peringatan Hari Guru Nasional 2023

Tema hari guru tahun ini adalah "Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar". Berdasarkan surat edaran Kemendikbudristek Tahun 2023, ada tiga tujuan dari teman hari guru tahun ini, yaitu:

  1. Meningkatkan peran strategis guru dan tenaga kependidikan dalam membangun sikap, keterampilan, dan pengetahuan dalam meningkatkan mutu pendidikan.
  2. Meneladani semangat dan dedikasi guru sebagai pendidik profesional dan bermartabat
  3. Meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan pentingnya kedudukan dan peran strategis guru dan tenaga kependidikan dalam membangun karakter bangsa.

Makna Hari Guru Bagi Saya Sendiri

Tahun 2023 ini adalah tahun ketiga saya ikut merayakan moment penting bagi guru-guru di Indonesia. Tahun ini juga merupakan tahun pertama kali saya merayakan hari guru bersama Pak Suami, karena kebetulan upacara dilaksanakan di sekolah Pak Suami.

Tahun ini juga merupakan tahun ketiga saya mendapatkan panggilan "Bu Guru"--kalau ingat perjuangan untuk sampai pada tahap ini rasanya saya sangat terharu, betapa cita-cita saya yang ingin menjadi seorang guru akhirnya dapat terwujud--walau harus melewati jalan yang berliku, hehehe.

Lalu apa makna hari guru bagi saya?

Rasanya hari guru ini akan saya jadikan sebagai moment untuk merefleksi diri, sudah sejauh mana saya mampu memerikan yang terbaik untuk anak-anak didik saya? sudah mampukah saya menjadi teladan untuk mereka? Jangan sampai saya hanya mampu "mengajar" tanpa memberikan "keteladanan".

Mempedomani makna hari duru dari Kemendikbudristek, moment hari guru ini juga menjadi moment saya untuk mengikrarkan diri agar terus memaksa diri untuk menajadi pembelajar sejati, sebab guru harus banyak belajar dan terus mengupgrade diri baik dari segi sikap, pengetahuan dan keterampilan agar bisa meningkatkan peran sebagai guru dan dapat meningkatkan mutu pendidikan Indonesia.

Penutup

Hari ini luar biasa, saya banyak mendapatkan kesenangan dengan mengikuti upacara Hari Guru dan HUT PGRI Ke-78. Bisa memaknai peran dan fungsi kita sebagai seorang pendidik di momen Hari Guru ini. Semoga perayaan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional di tahun-tahun yang akan datang dapat lebih baik ketimbang tahun ini. Saya menantikan keaktifan Dinas Pendidikan Kabupaten Mamasa dalam menyambut Hari Guru seperti tahun lalu, hehehe. Saya sejujurnya sangat kecewa dengan peringatan HUT PGRI tahun ini yang sangat adem--tidak ada perayaan tertentu, hehehe. Semoga semangat dari Dinas Pendidikan Kabupaten Mamasa dapat menyala kembali dan tahun depan Perayaan HUT PGRI dan Hari Guru dapat lebih semarak lagi, Aamiin.

Bonus Picture

Dibawah ini beberapa foto saya, Pak Suami dan teman-teman PGRI Kecamatan Balla--kalau tidak suka boleh di skip, hehehe

Fitrah Alimuddin
Berfoto dengan Hadiah dari Siswa



SAF Family
Saya, Pak Suami dan Anak-anak


guru indonesia
Berfoto dengan teman sejawat

Referensi:


Posting Komentar