EDUFREN
Belajar itu Seru dan Menyenangkan

Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024: Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar

Bismillahirrahmanirrahim

"Selamat Hari Pendidikan Nasional"

Tanggal 2 Mei setiap tahunnya selalu diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional sebagai wujud kepedulian Pemerintah terhadap pentingnya pendidikan. Tanggal 2 Mei diambil dari hari lahir Bapak Pendidikan Indonesia yaitu Bapak Ki Hajar Dewantara yang memiliki jasa yang luar biasa hebat terhadap perkembangan pendidikan di Indonesia sejak masa penjajahan.

Salah satu cara untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional adalah dengan melaksanakan Upacara Bendera yang diharapkan dapat memperkuat komitmen seluruh insan pendidikan akan penting dan strategisnya pendidikan bagi peradaban dan daya saing bangsa.

Tahun 2024 ini pemerintah melalui Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi mengarhakan agar seluruh insan pendidikan menyelenggarakan Upacara Nedera di lingkup satuan pendidikan masing-masing.

Logo Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024

logo hardiknas

Logo Hardiknas 2024 kali ini terdiri dari 3 eleman yaitu Bintang, Keceriaan dan Pena. Adapun makna dari ketiga eleman tersebut adalah:

Bintang

Menggambarkan semangat Hari Pendidikan Nasional yaitu melahirkan generasi Indonesia yang cerdas dan berkarakter.

Keceriaan

Menggambarkan suasa pendidikan Indonesia yang menggembirakan, penuh dengan antusiasme, gotong royong serta partisipasi publik.

Pena

Menggambarkan proses pendidikan sebagai subuah proses penciptaan mahakarya yang memerlukan perpaduan hplistik antara kemampuan intelektual, emosional dan spiritual.

Upacara Bendera dalam Rangka Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Wilayah Kecamatan Balla, Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat

selamat hari pendidikan nasional
Selamat Hari Pendidikan Nasional---Para Guru di Lingkup Kecamatan Balla

Saya sendiri adalah seorang guru di SDN 003 Balla yang berada di Kecamatan Balla, Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat. Sesuai arahan, maka beberapa hari sebelum Hari Pendidikan, Bapak Korwil Kecamatan telah menginformasikan bahwa pelaksanaan upacara akan diadakan per kecematan dan di Kecamatan Balla akan diadakan di SMP Negeri 1 Balla.

Tadinya kami diarahkan untuk memakai pakaian Korpri, tapi di tanggal 1 Mei dikeluarkanlah Pedoman Upacara Hardiknas dan disebutkan bahwa insan pendidikan disarankan untuk memakai baju adat dari daerah masing-masing. Sehingga Pak Korwil menyarankan untuk Guru dan Tenaga Pendidikan memakai pakaian tenun sedangkan para kepala sekolah menggunakan baju pongko untuk Kepsek lelaki dan Baju Toraja putih merah untuk Kepsek Perempuan (Pakaian Khas daerah Mamasa)

kepala sekolah
Para Kepala Sekolah di Lingkup Kecamatan Balla dalam Balutan Pakaian Adat Mamasa

Pelaksanaan Upacara Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024

pelaksanaan upacara hardiknas
Upacara Bendera Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024 di Kecematan Balla

Upacara di mulai pukul 09.00 WITA, peserta upacara adalah para kepala sekolah, guru dan tenaga pendidikan di lingkup kecamatan Balla, lalu siswa-siswi SMPN 1 Balla dan siswa saya sendiri SDN 003 Balla (Kelas 4 sampai dengan kelas 6)

pembina upacara
Bapak Korwil Kecamatan Balla Selaku Pembina Upacara

Pembina Upacara adalah Bapak Koordinator Wilayah Kecamatan Balla---Bapak Daniel, S.E, kemudian Protokol Acara adalah Ibu Junia Ada, S.Pd, Pembaca Pembukaan UUD adalah Ibu Kristina Bossen Sambo, S.Pd, Pemimpin Upacara adalah Ibu Delima, S.Pd---semuanya adalah Ibu guru SMPN 1 Balla. Pasukan pengibar bendera dan paduan suara adalah murid-murid SMPN 1 Balla. Upacara berlangsung sekitar 30 menit, lalu dilanjutkan dengan acara kumpul bersama sambil memakan cemilan yang sudah disediakan oleh panitia acara. Anak-anak juga disediakan camilan yang sama. Setelah acara kami banyak melakukan sesi foto, hahahah ... ke-eksisan kami muncul semua.

anak sekolah
Barisan Anak Sekolah di Lingkup Kecamatan Balla

Pidato Mendikbudristek dalam rangka Memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024


Posting Komentar